PESAWARAN – Komandan Brigade Infanteri (Danbrigif) 4 Marinir/BS Kolonel Marinir Harry Indarto bersama Ketua Cabang 7 PG Kormar Ny. Neneng Harry Indarto melaksanakan anjangsana ke perumahan Prajurit Brigif 4 Marinir/BS di Perumahan (Perum) Puri Gebang Indah Gebang, Teluk Pandan Pesawaran Lampung, Minggu (05/06/2022).
Perumahan Puri Gebang Indah yang berada di desa Gebang merupakan perumahan yang sebagian besar dihuni oleh prajurit Brigif 4 Marinir/BS.
Danbrigif 4 Marinir/BS Kolonel Marinir Harry Indarto menyampaikan kegiatan anjangsana ini adalah bentuk kepedulian pimpinan kepada prajurit dan keluarganya sebagai bagian dari keluarga besar Brigif 4 Marinir/BS.
“Kegiatan ini dilaksanakan tanpa pemberitahuan kepada prajurit yang tinggal di perumahan ini, jadi saya bersama isteri bisa melihat secara langsung kehidupan prajurit Brigif 4 Marinir/BS dan saya bersyukur di perumahan ini prajurit Brigif 4 Marinir/BS sudah banyak yang mempunyai tempat tinggal yang sangat layak” ulas Danbrigif 4 Marinir/BS Kolonel Marinir Harry Indarto.
Kolonel Marinir Harry Indarto menyampaikan agar prajurit Brigif 4 Marinir/BS yang berada di Perum Puri Gebang Indah mampu memberikan rasa aman, nyaman dan berguna bagi masyarakat sekitar, sesuai dengan salah satu perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono yakni “Berani berubah menjadi lebih baik dengan meninggalkan budaya rutinitas yang tidak produktif”.
“Saya melihat secara dekat serta merasakan keharmonisan kehidupan prajurit dan keluarganya, saya berharap prajurit Brigif 4 Marinir/BS dapat menjadi contoh dalam bertindak maupun bertingkah laku sebagai prajurit Marinir serta mampu bersosialisasi dengan baik di tengah masyarakat sehingga kehadirannya bisa memberikan rasa aman, nyaman baik bagi keluarga maupun masyarakat sekitar ” Pungkas Kolonel Harry Indarto.
Sersan Kepala (Serka) Marinir Asep bersama seluruh prajurit Brigif 4 Marinir/BS yang bertempat tinggal di Perum Puri Gebang Indah mengatakan merasa terdadak dan sangat berterimakasih atas kunjungan serta perhatian Komandan Brigif 4 Marinir/BS bersama Ketua Cabang 7 PG Kormar.
Dalam kegiatan anjangsana tersebut Danbrigif 4 Marinir di dampingi oleh Ketua Cabang 7 PG Kormar Ny. Neneng Harry Indarto, Perwira Staf Personel Mayor Marinir Siswanto serta Pabinhar Jalasenastri Cabang 7 PG Kormar Kapten Marinir Dedik Kristiawan. (***)