Berita

Pemkot Bandar Lampung Cari Investor Kelola TPA Bakung

blank
×

Pemkot Bandar Lampung Cari Investor Kelola TPA Bakung

Sebarkan artikel ini
blank

Bandar Lampung, wartasaburai.com — Pemkot Kota Bandarlampung membuka seluas-luasnya kepada investor atau pihak swasta yang berminat mengelola tempat penampungan akhir sampah (TPA) Bakung. Sayangnya sudah beberapa kali pihak swasta melakukan tinjauan dan presentasi terkait tawaran kerjasama pengelolaan sampah TPA Bakung, namun hilang tak berkabar.

“Kita sangat terbuka kepada investor yang ingin berinvestasi di TPA Bakung. Tapi sudah beberapa investor melakukan presentasi dan mengecek lapangan, sayangnya tidak ada tindaklanjut,” ungkap Sekrestaris Kota Bandarlampung, Iwan Gunawan, Kamis (17/4).

Pernyataan mantan Kadis PU Bandarlampung tersebut menyikapi rencana Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal mengandeng SUS Environment Co., Ltd mengelola sejumlah TPA di Lampung, termasuk Kota Bandarlampung.

Menurut Iwan, TPA Bakung menyimpan potensi energi alam yang sangat potensial jika dikelola secara professional. Mulai dari gas metana, energi Listrik bahan bakar PLN hingga pupuk organik.

“Kita sambut baik rencana gubernur menggandeng pihak swasta,” kata dia.

Pada kesempatan itu Iwan Gunawan juga mengungkapkan, untuk menyiasati overload sampah di TPA Bakung Pemkot Bandarlampung juga telah melakukan pengelolaan sampah dengan metode Controlled Landfill.

Dipaparkannya Metode Controlled Landfill adalah yaitu sistem pembuangan sampah yang merupakan perbaikan dari metode open dumping.

Melalui metode ini, secara periodik sampah yang telah tertimbun ditutupi dengan lapisan tanah, untuk mengurangi potensi gangguan lingkungan yang ditimbulkan.

“Sudah berjalan 2-3 hektar, nah tahun ini rencananya kita tambah 4 hektar (Controlled Landfill, red),” jelasnya. (**)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *